Polres Pasuruan Petakan Black Spot dan Trouble Spot Hadapi Arus Mudik dan Balik Lebaran 2025

PASURUAN - Menjelang arus mudik dan balik Hari Raya Idulfitri 1446 H, Polres Pasuruan Polda Jatim melalui fungsi Satuan Lalulintas (Satlantas) melaksanakan pemetaan jalur black spot dan trouble spot di wilayah hukum Polres Pasuruan Polda Jatim. Kapolres Pasuruan, AKBP Jazuli Dani Iriawan melalui Kasatlantas Polres Pasuruan AKP Derie Fradesca mengatakan yang terdata menjadi jalur blackspot ada di jalur Gempol - Malang dan Gempol - Pasuruan. Untuk titik trouble spot yang terdata terdapat di beberapa titik seperti simpang Tamandayu, Pertigaan Kasri, Depan Alun - alun Bangil. "Di lokasi tersebut karena terdapat jalan rusak dan sering ada genangan air saat hujan, "ujar AKP Derie Fradesca,Kamis (13/3). Ia juga mengatakan, menindaklanjuti arahan dan rekomendasi dari Ditlantas Polda Jatim untuk segera melakukan mitigasi pencegahan laka lantas, Satlantas Polres Pasuruan juga pasang rambu imbauan. Kasatlantas Polres Pasuruan ini juga mengatakan, pihaknya akan meningkatan kegiat...